Gubernur Sumut terpilih Bobby Nasution. Foto: Medcom.id/Fachri Audhia Hafiez
Jakarta: Beberapa kepala daerah telah menyelesaikan pemeriksaan kesehatan di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta. Di antara mereka adalah Gubernur terpilih Jawa Tengah Ahmad Lutfi, Gubernur terpilih Jambi Al Haris, serta Gubernur terpilih Sumatra Utara Bobby Nasution.
Para kepala daerah terpilih menyatakan bahwa hasil pemeriksaan kesehatan mereka dalam kondisi normal. Dengan demikian, mereka memastikan kesiapan untuk mengikuti pelantikan yang akan dilaksanakan secara serentak di Istana Negara, Jakarta, pada tanggal 20 Februari 2025.
Dalam kesempatan ini, para kepala daerah juga menyampaikan kesiapan mereka untuk mengikuti retret. Kegiatan ini akan diadakan di Lembah Akademi Militer (Akmil), Kota Magelang, Jawa Tengah, pada tanggal 21-28 Februari 2025.
Beberapa kepala daerah terpilih telah menjalani pemeriksaan kesehatan di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta. Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan sebagai persiapan menjelang pelantikan kepala daerah secara serentak pada tanggal 20 Februari 2025.
Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan terhadap 239 kepala daerah hasil Pilkada 2024. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari mulai Minggu, 16 Februari 2025 hingga Senin, 17 Februari 2025.
“Pemeriksaan kesehatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh kepala daerah terpilih yang akan dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto,” jelas Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya, dalam keterangannya pada Minggu, 16 Februari 2025.
Pemeriksaan kesehatan dasar yang dilakukan kepada para kepala daerah meliputi pemeriksaan gula darah, tekanan darah, dan sebagainya. Pemeriksaan ini dibagi ke dalam tiga sesi yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB hingga 15.00 WIB.
(Rifqi Nafis Basya)